GKDI PALEMBANG
Misi Palembang dikirim pada awal Desember 2010, terdiri dari 9 murid Yesus dari Jemaat Jakarta (7 singles dan 1 pasangan menikah) dengan latar belakang berbeda tetapi dengan visi misi yang sama yaitu membawa sebanyak mungkin jiwa untuk menjadi murid Yesus. Mereka melewati masa awal yang penuh perjuangan, karena tidak satupun anggota misi yang pernah menginjak kota Palembang sebelumnya. Ibadah perdana diadakan tanggal 12 Desember 2010 dan dihadiri oleh lebih dari 60 orang.
Dengan tuntunan Tuhan, seluruh anggota misi mendapatkan pekerjaan dalam waktu 3 bulan dan membangun hubungan dengan penduduk setempat. Satu tahun di ladang misi, 5 orang ditambahkan dalam jemaat menjadi murid Yesus. Seluruh tim terus berjuang untuk memenangkan lebih banyak lagi jiwa.